Brand-Brand OT Meraih Penghargaan Social Media Award 2016

Social media saat ini sudah menjadi salah satu medium yang sangat diperhitungkan dalam mendukung aktivitas permasaran. Sepertinya sudah menjadi kewajiban bagi setiap brand untuk memiliki account di social media. Keunggulan utama dari social media adalah biaya yang relatif rendah namun dapat memberikan dampak yang siginifikan terhadap performa sebuah brand (low cost high impact). Kesuksesan sebuah brand dalam memanfaatkan social media terletak pada kepiawaiannya membangun engagement dengan audiensnya. Tentunya ada banyak cara-cara kreatif yang dapat dilakukan untuk membangun engagement tersebut.

Brand-brand OT sangat menyadari potensi besar dari penggunaan social media. Namun bukanlah pekerjaan yang mudah untuk mengoptimalkan penggunaan social media bagi kepentingan brand. Kerja keras tim pengelola social media brand-brand OT telah membuahkan hasil berupa penghargaan Social Media Award 2016 yang diselenggarakan oleh MediaWave dan majalah Marketing. Ada empat brand OT yang mendapatkan penghargaan, yaitu Tango, Kiranti, Formula, dan Vita Jelly. Khusus untuk Tango mendapatkan penghargaan di dua kategori yaitu Wafer dan Wafer Lapis Keju, serta juga meraih indeks EMSS (Earned Media Share of Voice) paling tinggi di antara brand-brand pada kategori Makanan dan Minuman.

Indeks EMSS ini diperoleh dengan mengukur persentase pembicaraan positif suatu merek di dalam kategori tertentu ditambah persentase pembicaraan netral merek tersebut di kategori, dikurangi persentase pembicaraan negatif merek tersebut di kategori. Pengukuran EMSS kali ini dilakukan terhadap 205 kategori industri dengan lebih dari 1.000 merek. Sebuah prestasi yang sangat membanggakan bagi brand-brand OT yang terpilih. Semoga presetasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi serta dapat memicu brand-brand OT lainnya untuk meraih prestasi yang sama.

 20161114082546-formula  20161114082547-tango  20161114082547-tango2